01 Maret 2009

Siapa yang terbaik..............?????

>>

John Houston Stockton (lahir di Spokane, Washington, Amerika Serikat, 26 Maret 1962; umur 46 tahun) adalah mantan pemain NBA. Ia menjalani seluruh karirnya (19842003) sebagai point guard untuk Utah Jazz. Stockton dianggap sebagai salah satu point guard terbaik, memegang rekor NBA untuk assist dan steal.


Wilton Norman Chamberlain, lebih dikenal sebagai Wilt Chamberlain (lahir 21 Agustus 1936 – wafat 12 Oktober 1999 pada umur 63 tahun) adalah seorang pemain bola basket NBA. Ia bermain pada posisi center dan dikenal sebagai salah satu pemain terbaik dan paling dominan dalam sejarah NBA. Chamberlain masuk dalam Basketball Hall of Fame pada tahun 1978, terpilih sebagai anggota NBA's 35th Anniversary Team pada tahun 1980, dan terpilih sebagai salah satu dari anggota 50 Greatest Players in NBA History pada tahun 1996.

Chamberlain memegang banyak rekor dalam sejarah NBA, membuat rekor pada mencetak angka, rebound dan kategori-kategori lain. Rekor lainnya, dia hanya merupakan satu-satunya pemain NBA dalam sejarah yang mampu mencetak lebih dari 40 dan 50 points per game (PPG), selaindari 100 Points per game dalam satu pertaningan.


Tim Duncan (lahir di Christiansted, St. Croix, United States Virgin Islands, 25 April 1976; umur 32 tahun) adalah pemain NBA yang bermain untuk tim San Antonio Spurs sebagai power forward dan sekaligus merupakan kapten dari Spurs.


Patrick Aloysius Ewing (lahir 5 Agustus 1962; umur 46 tahun) adalah pemain bola basket Amerika Serikat terdahulu kelahiran Jamaika yang bermain di NBA. Ia banyak menghabiskan karirnya di New York Knicks dan berposisi sebagai center serta bermain sebentar dengan Seattle Supersonics dan Orlando Magic. Ia bertinggi badan 213 cm.


Hakeem Abdul Olajuwon -- lahir dengan nama Akeem Abdul Olajuwon -- (lahir di Lagos, Nigeria, 21 Januari 1963; umur 46 tahun) adalah seorang mantan pemain bola basket dari tim Houston Rockets pada kompetisi NBA.

Dengan tinggi 2.13 m, Hakeem termasuk dalam lima pemain tengah legendaris NBA, bersama dengan Bill Russell, Wilt Chamberlain, Kareem Abdul-Jabbar, dan Shaquille O'Neal.



So jadi siapa yang terbaik???????????apakah mungkin mereka adalah team impianmu??????????

Tidak ada komentar:

Agungisme